Persijap Tunggu Pengesahan Empat Pemain U-21


Jepara-Persijap masih menunggu pengesahan empat pemain U-21 menjelang pertandingan kandang pertama Indonesian Premier League (IPL) melawan Persema, Minggu (18/12) nanti. Masuknya empat pemain itu ke tim senior merupakan bagian dari komitmen Persijap dalam membina pemain muda. "Saat ini masih dalam proses, kan perlu alih status segala," kata Wakil Sekretaris Tim Persijap Nurjamil, Rabu (14/12).



Pihaknya berharap empat pemain dimaksud, A Bukhori, Abdul Latif Hasyim, Gipsi Salat Ta'alaita, dan Budi Setiawan H kelak bisa menggantikan seniornya di Persijap. Di luar nama-nama itu seluruh pemain Persijap sudah sah dan bisa turun gelanggang melawan Persema. Termasuk empat pemain asing Bannaken Bassoken, Jose Sebastian, Julio Lopez, serta Kim Sang-Duk yang paling terakhir direkrut. "Sudah tidak ada masalah, lawan Persema semua bisa main," sambungnya.


Menghadapi pertandingan melawan tim asal Kota Malang itu manajemen Persijap telah menggelar rapat panpel yang juga melibatkan pihak keamanan. Kata Nurjamil, berkas ijin pertandingan sudah masuk ke Polda Jateng. "Kita tinggal tunggu hasilnya," cetusnya. Yang masih jadi masalah adalah pertandingan berikutnya melawan PSMS Medan, Minggu, 15 Januari 2012. Pasalnya tanggal itu sudah masuk masa kampanye pemilihan kepala daerah (pilkada) Kabupaten Jepara. Pilkada Jepara sendiri berlangsung 29 Januari mendatang.


Soal ini pihak panpel Persijap sudah berkoordinasi dengan pihak keamanan setempat. Kemungkinan akan muncul dua skenario, yaitu Persijap harus menjamu PSMS di luar Jepara. Sedangkan kemungkinan kedua tetap boleh main di Stadion Gelora Bumi Kartini, Jepara, namun tanpa penonton. "Harapan kita sih bisa tetap main di Jepara dan disaksikan penonton. Bagaimanapun peran mereka sangat penting untuk mendongkrak mental pemain di lapangan," ungkap Ketua Panpel Persijap Sujarot.


Dalam pertandingan terakhir, Minggu (11/12), Persijap sukses menahan tuan rumah Bontang FC 1-1. Hasil itu, menurut kapten tim Anam Syahrul, merupakan modal penting sebelum menghadapi Persema nanti. "Bontang FC tentu berbeda dengan Persema. Tapi saya yakin pelatih sudah menyiapkan strategi berbeda untuk menghadapi Persema. Kami akan berusaha menaikkan kualitas permainan," kata Anam Syahrul. (Sumarlin)


http://ligaprima.co.id
Share on Google Plus

About bagoes

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar